content marketing
bisnis

Jenis-Jenis Content Marketing Untuk Bisnis

Bisa dikatakan bahwa content marketing merupakan salah satu istilah strategi pemasaran yang baru dalam dunia bisnis. Yang mana content marketing ini sendiri merupakan salah satu dari bagian strategi pemasaran online, yang sifatnya merujuk kebagian promosi dengan berisikan konten yang selain menarik dan mendatangkan untuk dibaca, namun juga masih relevan dengan bidang bisnis yang anda sedang kelola. 

Dengan semakin naik daunnya strategi pemasaran content marketing ini, anda tidak usah heran karena memiliki berbagai manfaat yang sangat banyak bagi keberlangsungan sebuah bisnis. Seperti diantaranya bisa meraih konsumen dengan tepat sasaran, mampu membantu meningkatkan penjualan secara online, mampu meningkatkan engagement, mampu mendapatkan citra yang baik terhadap perusahaan, dan masih banyak lagi yang lainnya. 

Untuk lebih jelasnya, mengenai beragam content marketing yang bisa anda terapkan dalam bisnis anda ini, maka anda bisa menyimaknya sebagai berikut. 

content marketing
content marketing
  • Artikel

Dengan membuat sebuah artikel mengenai tips-tips yang relevan mengenai bisnis anda, atau tulisan yang sifatnya bisa mendatangkan manfaat bagi si pembaca, adalah merupakan salah satu contoh dari penerapan strategi konten marketing yang bisa dikatakan sangat ampuh.

Sebagai contoh penerapan artikel sebagai konten marketing ini bisa anda ambil contoh dari Asus Indonesia, yang menulis artikel mengenai tips-tips merawat baterai laptop dengan benar. Dan didalam tulisan artikel tersebut sengaja disisipkan oleh si penulis, mengenai kualitas yang dimiliki oleh salah satu produk laptop Asus. 

  • Product Review

Berbeda dengan tulisan artikel, kalau product review ini lebih mengacu kepada penjelasan terhadap produk atau jasa yang ditawarkan oleh suatu perusahaan. Dengan penjelasan lebih detail mengenai apa yang ada didalam suatu product, maka secara otomatis bisa menjawab rasa penasaran para target market perusahaan anda, mengenai kelebihan dan kekurangan dari apa yang produk atau jasa yang anda tawarkan ke publik.

Namun sebagai PR nya anda harus lebih berhati-hati dalam melakukan konten marketing yang satu ini, karena harus bisa jeli melihat potensi dari target market perusahaan anda sendiri. 

  • Meme

Di zaman yang sudah serba digital ini, siapa orang yang tidak mengetahui akan meme ini. Nah ternyata meme juga bisa dijadikan sebagai salah satu penerapan strategi konten marketing yang juga tidak kalah ampuhnya, dengan berbagai strategi konten marketing yang lainnya.

Dengan suguhan gambar serta teks yang sifatnya menghibur, setidaknya bisa secara tidak langsung membuat orang-orang yang melihatnya selain bisa terhibur, juga pesan yang ingin kita sampaikan sebenarnya, bisa tersampaikan dengan baik.  

  • Animasi

Animasi merupakan salah satu suguhan visual yang sangat menarik untuk ditonton. Dengan demikian penerapan salah satu strategi pemasaran konten marketing dalam bentuk animasi ini, bisa anda coba lakukan untuk kepentingan bisnis anda. 

  • Video

Seperti halnya animasi, suguhan video mengenai konten yang relevan terhadap bidang bisnis anda, juga bisa menghasilkan efek yang begitu luar biasa. Apalagi dengan adanya berbagai platform digital seperti youtube, tiktok dan lain sebagainya, anda bisa membuat konten marketing yang menarik, dan bisa menarik perhatian para konsumen potensial anda dengan cara yang lebih mudah. 

  • Infografis

Infografis ini sendiri merupakan salah satu dari media informasi yang cara penyampaiannya disajikan dalam bentuk visual, meliputi berbagai aspek di dalamnya seperti teks, gambar, ilustrasi, statistic dan lain sebagainya.

Untuk membuat salah satu bagian dari konten marketing ini, anda tidak boleh lakukan secara sembarangan, melainkan harus dengan cara riset agar info yang diberikan memang tidak dibuat secara mengada-ngada. Sebagai solusinya, anda bisa mempercayakan penerapan strategi pemasaran konten marketing ini, kepada salah satu agensi digital marketing terbaik di Indonesia saat ini yakni, Ideoworks. 

Comments Off on Jenis-Jenis Content Marketing Untuk Bisnis