Keindahan Nusa Penida
Berlibur di pulau wisata Bali sekarang ini semakin banyak menawarkan berbagai keindahan wisata baru dengan destinasi yang baru juga. Salah satu yang sekarang ini banyak menjadi destinasi wisata yaitu dengan berkunjung ke pulau Nusa Penida. Wilayang yang dibatasi oleh selat Badung dari pulau Bali ini memiliki wilayah pulau yang cukup luas sehingga sangat cocok untuk anda melakukan tour Nusa Penida guna menikmati berbagai keindahannya.
Anda yang ingin berwisata dengan melakukan tour Nusa Penida sendiri dapat dengan mudah melakukannya dengan sebelumnya melakukan pemesanan dan berbagai kebutuhan lainnya di MomoTrip. Disini disediakan layanan untuk tour Nusa Penida dengan berbagai keunggulannya, sehingga membuat anda lebih mudah menikmati keindahan yang ada disana.
Melakukan tour Nusa Penida dengan menggunakan layanan MomoTrip dapat membuat anda bisa memilih berbagai destinasi wisata menarik di Nusa Penida seperti mengekplore tempat-tempat indah berikut.
- Billabong. Pergi ke tempat ini lebih terkenal dengan private pool angel’s billabong yang merupakan muara akhir sebuah sungai di Nusa Penida sebelum ke lautan lepas. Permukaan air sungai disini sangatlah jernih dengan berbagai cerukan yang membuat kolam alami. Saat berkunjung kesini pemandangan indah pastinya langsung menjadi suguhan.
- Mata Ait Tembeling. Disini anda dapat menikmati kolam besar alami sambil melepas lelah seusai perjalanan jauh yang dilakukan. Saat anda tiba rasa lelah anda akan langsung terobati dengan dingin dan jernihnya air yang membuat kesegaran anda kembali.
- Keindahan pantai Pasih Uug. Penasaran dengan keindahan pantai yang ada di Nusa Penida maka pantai Pasih Uug dapat menjadi jawabannya. Pantai ini sering juga disebut sebagai broken beach karena adanya tebing yang berlubang pada bagian tengahnya dengan ketinggian 50 sampai 200 meter. Hal ini membuatnya seperti sebuah terowongan raksasa yang ada di tengah laut, yang sangat indah untuk dilihat.
- Pura dalem Ped. Selain keindahan alam Nusa Penida juga menawarkan keindahan Spiritual dengan mengunjungi pura Dalem Ped. Karena keindahannya sampai-sampai pura ini juga dijuluki sebagai pura kahyangan oleh penduduk sekitar.